Blizzard gelar Overwatch 2 Closed Beta bulan depan

Blizzard gelar Overwatch 2 Closed Beta bulan depan

Gamer diminta untuk melakukan pendaftaran untuk Overwatch 2 Closed Beta mulai hari ini. Dan yang beruntung akan mendapat undangan resmi dari Blizzard

Blizzard pada akhirnya mengumumkan tanggal resmi untuk peluncuran Overwatch 2 Closed Beta. Gamer yang sudah tak sabar untuk memainkan gim ini, diminta untuk menunggu sekitar satu bulan lagi hingga bisa memainkannya.

Perusahaan gim tersebut mengatakan bahwa masa Closed Beta untuk gim ini akan dilakukan pada 26 April mendatang. Gamer diminta untuk memenuhi persyaratan agar dapat diundang dalam masa percobaan ini.Baca Juga

Untuk masa Closed Beta ini, Blizzard mengatakan hanya mereka yang menggunakan platform PC saja yang akan mendapatkan undangan. Tapi, para pengguna konsol akan mendapatkan kesempatan mereka untuk mencoba gim ini di tahap yang sama dalam waktu dekat ini.

Kalian yang ingin mencoba gim Overwatch 2 Closed Beta ini hanya perlu mendaftar di situs Overwatch 2 atau mengklik link berikut ini. Jika beruntung, kalian akan mendapatkan email langsung dari Blizzard.

Sementara untuk spesifikasi PC yang dapat menjalankan gim ini, Blizzard meminta para gamer setidaknya menggunakan OS Windows 7, prosesor Intel Core i3 atau AMD Phenom X3 8650 dengan RAM 6GB, serta GPU NVIDIA GeForce GTX 60 series atau AMD Radeon HD 7000 series untuk kemungkinan bermain di 1080p 30 fps.

Bagi yang ingin memainkan gim di resolusi 1080p 60 fps, pengguna diminta untuk menyiapkan PC yang menggunakan Windows 10, memiliki prosesor Intel Core i7 atau AMD Ryzen 5 dengan RAM 8GB, serta GPU NVIDIA GeForce GTX 1060 atau AMD R9 380, seperti dilansir dari Wccftech (21/3). Pengguna juga diminta mempersiapkan penyimpanan sebesar 50GB untuk menginstall gim ini.

Para gamer akan mendapatkan beberapa fitur yang bisa mereka coba, yakni bermain PvP, serta mode 5vs5. Empat peta dapat dimainkan, termasuk Circuit Royal, Midtown, New Queen Street, dan Colosseo. Sementara itu, untuk peluncuran Overwatch 2 secara resmi akan dilakukan pada 2023 mendatang setelah mengalami penundaan.

Vestibulum ante ipsum

Vestibulum ac diam sit amet quam vehicula elementum sed sit amet dui. Donec rutrum congue leo eget malesuada vestibulum.

id-modZ